Senin, 23 November 2020 06:30

Depresi, Pria di Makassar Gantung Diri

Ilustrasi
Ilustrasi

Dugaan bunuh diri masih menjadi simpulan awal. Karena di tubuh korban tak ditemukan tanda tanda kekerasan. Dari hasil olah TKP, polisi mendapatkan informasi dari keluarga bahwa korban memiliki riwayat penyakit menahun.

MAKASSAR, PEDOMANMEDIA - Seorang pria di Jalan Monginsidi, Makassar nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri, Ahad malam. Pria berusia 50 tahun itu diduga tengah mengalami depresi akibat sakit menahun.

"Sedang kita selidiki. Tapi dugaan sementara adalah gantung diri berdasarkan bukti di TKP," ujar Kanit Reskrim Polsek Rappocini Iptu Nurtjayana Senin (23/11/2020).

Menurut Nirtjayana, dugaan bunuh diri masih menjadi simpulan awal. Karena di tubuh korban tak ditemukan tanda tanda kekerasan. Dari hasil olah TKP, polisi mendapatkan informasi dari keluarga bahwa korban memiliki riwayat penyakit menahun.

Baca Juga

"Keterangan keluarga kabarnya korban sakit menahun akibat stroke. Diduga dia memgalami depresi dan nekat mengakhiri hidupnya. Keterangan yang sementara kita dapatkan dari istrinya," jelas Nurtjayana.

Menurut cerita keluarga, beberapa jam sebelum ditemukan tewas, korban masih sempat mengobrol dengan istrinya. Istrinya waktu itu izin hendak melayat ke rumah salah satu keluarganya. Korban ditinggal sendiri.

Saat kembali dari melayat, korban ditemukan sudah terbujur kaku dengan tubuh tergantung. Hingga malam tadi, polisi masih melakukan penyelidikan untuk memastikan kematian korban. Jenazah korban kini berada di RS Bhayangkara Makassar untuk diotopsi.

Editor : Muh. Syakir
#Gantung Diri #Pria Makassar Gantung Diri #Makassar
Berikan Komentar Anda