Kamis, 17 Agustus 2023 14:12

Daihatsu Ayla Sport Ramaikan GIIAS 2023, Bakal Dijual Tahun Depan?

Daihatsu Ayla Sport Ramaikan GIIAS 2023, Bakal Dijual Tahun Depan?

Selain warna, perubahan lain terletak di bagian roda beserta peleknya, desain lampu belakang, DRL dan penyegaran di area gril.

JAKARTA, PEDOMANMEDIA - Ayla Sport, salah satu produk andalan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) meramaikan ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Ayla Sport kini tampil lebih elegan dan berkelas.

Kendaraan modifikasi tersebut mendapat sejumlah ubahan dibandingkan versi regular.

Mark Widjaja selaku Chief Desainer ADM mengatakan, Daihatsu Ayla Sport dikembangkan tim internal Daihatsu yang mengacu pada minat dan kebutuhan anak muda. Kendaraan tersebut, sesuai namanya, punya tampilan sporty dan kekinian.

"Mobil modifikasi ini tidak hanya berdasarkan keinginan anak muda di ADM, melainkan juga hasil research panjang dari tim," ujar Mark saat ditemui di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (16/8).

Mark menjelaskan, Daihatsu Ayla Sport dibangun dari basis Ayla varian 1.2 R CVT. Kendaraan tersebut menggunakan warna dual-tone, yakni jingga dan hitam metalik. Menariknya, meski hanya menjadi kelir sekunder, namun 'siraman' cat hitam dibuat cukup dominan.

Selain warna, perubahan lain terletak di bagian roda beserta peleknya, desain lampu belakang, DRL dan penyegaran di area gril. Sementara di bagian interiornya dibuat sangat sporty dengan perpaduan warna gelap dan terang.

Tim modifikasi ADM memberikan aksen jingga di sejumlah bagian, mulai dari setir kemudi, dasbor, tuas transmisi dan di area kursi. Kemudian joknya menggunakan pelapis berbahan semi-leather.

Selain desain dan warna, Daihatsu Ayla Sport masih sama seperti varian regular, termasuk untuk mesin dan teknologi kendaraan.

Mark memastikan, Daihatsu Ayla Sport hanya berstatus sebagai kendaraan modifikasi yang dipamerkan di GIIAS 2023. Dia menegaskan, pihaknya masih melakukan riset dan studi soal kemungkinan unitnya diproduksi secara massal.

"Apakah ini akan menjadi varian atau nggak? Kita tunggu animonya, karena kita juga punya tim research," kata dia.

 

Editor : Muh. Syakir
#Daihatsu Ayla
Berikan Komentar Anda