Rabu, 29 Mei 2024 09:36

Litayanti Nikmati Kemudahan Akses Layanan Administrasi BPJS Keliling

Litayanti saat mendengarkan penjelasan petugas BPJS Kesehatan Cabang Makale mengenai aplikasi JKN Mobile
Litayanti saat mendengarkan penjelasan petugas BPJS Kesehatan Cabang Makale mengenai aplikasi JKN Mobile

Litayani sangat antusias dalam menyimak penjelasan petugas mengenai berbagai macam fitur di dalamnya.

TATOR, PEDOMANMEDIA - Layanan BPJS Keliling merupakan salah satu agenda rutin BPJS kesehatan cabang Makale, yang mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat dibuktikan dengan banyaknya peserta JKN yang hadir dalam kegiatan tersebut. Salah satunya seorang ibu muda bernama Litayanti Pamasi 24 tahun yang mengaku sudah menunggu kedatangan BPJS Keliling yang bertepatan dengan kegiatan posyandu, di Buntu Kasalle, Kecamatan Makale Utara, Kabupaten Tana Toraja.

“Perasaan saya dengan adanya BPJS keliling seperti ini, saya lebih leluasa bertanya mengenai informasi program dari BPJS Kesehatan terkini. Jarak tempat tinggal saya dengan kantor BPJS Kesehatan lumayan jauh, jadi dengan adanya kegiatan ini tentu kami merasa sangat terbantu,” ungkapnya.

Terpancar wajah bahagianya dengan menggendong sang buah hati tercinta, menyapa ramah petugas untuk menanyakan status kepesertaan JKN. Pasca melahirkan, dengan berbagai kesibukanya sebagai ibu muda, ia tak punya waktu banyak untuk berkunjung ke kantor BPJS Kesehatan.

Baca Juga

Melahirkan dengan mengakses layanan melalui Program JKN justru membuatnya bangga, karena pemerintah turut hadir dalam proses tersebut. Litayani mengaku mendapatkan berbagai kemudahan dari proses pra melahirkan hingga pasca melahirkan secara normal.

Hal tersebut menepis rumor selama ini tentang sulitnya proses administrasi ketika melahirkan dengan Program JKN. Haknya sebagai pasien dari peserta JKN terpenuhi dengan baik dan tidak merasakan adanya perbedaan dengan pasien umum lain.

“Saya menjalani persalinan pada tahun 2023 di Rumah Sakit Sinar Kasih. Semuanya berjalan dengan lancar dan dibantu oleh petugas yang menangani waktu itu. Dari awal terjadinya kontraksi hingga persalinan semuanya cukup baik dengan segala fasilitasnya,” terangnya.

Di kesempatan yang sama, petugas yang membantu mengaktifkan aplikasi mobile JKN agar nantinya lebih memudahkan dalam mendapatkan layanan kesehatan atau pengecekan keaktifan JKN. Litayani sangat antusias dalam menyimak penjelasan petugas mengenai berbagai macam fitur di dalamnya.

Salah satu yang menarik adalah fitur pendaftaran pelayanan (antrean online), sehingga pasien tidak perlu menunggu lama ketika akan periksa. Hal tersebut dirasa efektif untuk mengurangi adanya penumpukan antrean yang seringkali menjadi kendala dalam berobat.

Mengingat banyaknya manfaat yang didapat, Litayani merekomendasikan kepada ibu hamil untuk memanfaatkan layanan melalui Program JKN. Kejelasan alur pelayanan serta kemudahan dalam mendapatkan akses kesehatan tentu menjadi pertimbangan penting.

Biaya persalinan yang identik besar dapat ditekan dengan program tersebut, sehingga ibu hamil tidak perlu memikirkan lagi biaya persalinan.

“Selama ini tidak ada kendala dalam penggunaan BPJS kesehatan dari pengobatan di puskesmas hingga rumah sakit semua terlayani dengan baik. Setelah adanya Aplikasi Mobile JKN pada ponsel saya, semoga seterusnya lebih mudah dan cepat dalam berobat,” ucapnya.

Kini sang buah hatinya juga telah terlindungi, dirinya tak lagi khawatir jikalau nantinya diperlukan, program JKN sudah aktif. Dirinya berpendapat kesehatan mahal harganya namun tidak dengan peserta JKN. Iuran yang terbayarkan tiap bulan dilipatgandakan dengan layanan kesehatan yang akan diterima. Dengan keikutsertaan ini membuat hidup terasa lebih mudah terutama untuk mendapatkan akses kesehatan.

“BPJS Kesehatan mungkin tidak setiap saat kita pakai, namun ketika sakit tentu sangat berguna. Tidak perlu lagi memikirkan bagaimana membayar rumah sakit. Kalau pakai BPJS Kesehatan tentu pemerintah akan bantu biayanya. Terima kasih kepada BPJS Kesehatan yang sudah banyak membantu keluarga, terutama ketika persalinan kemarin. Semoga saja pelayanan BPJS Kesehatan semakin banyak dinikmati oleh masyarakat lain,” katanya.

Litayani juga berharap agar BPJS Kesehatan terus berinovasi menghadirkan berbagai fitur yang membuat Program JKN semakin baik.

Penulis : Nober Salamba
Editor : Redaksi
#BPJS Kesehatan #Program JKN #BPJS Kesehatan Makale
Berikan Komentar Anda
Epaper
Cover Epaper
Populer