Israel Kembali Gempur Gaza, Hancurkan Sekolah-Tewaskan 16 Orang

UNRWA, yang mengoordinasikan sebagian besar bantuan yang dikirim ke Gaza, mengatakan 194 pegawainya tewas dalam perang tersebut.
GAZA, PEDOMANMEDIA - Israel kembali membombardir Jalur Gaza. Satu sekolah hancur diroket dan 16 orang dilaporkan tewas.
Dilansir AFP, Minggu (7/7/2024), serangan Israel ke Gaza terjadi pada Sabtu (6/6) waktu setempat.
Kementerian kesehatan Gaza yang dikelola Hamas mengatakan 16 orang tewas dalam serangan terhadap sebuah sekolah yang dikelola oleh UNRWA, badan PBB untuk pengungsi Palestina, yang menampung para pengungsi di Nuseirat di Gaza tengah.
Militer sebelumnya mengatakan mereka telah melakukan operasi di sebagian besar Jalur Gaza, termasuk Shujaiya di utara, Deir al-Balah di Gaza tengah dan Rafah di selatan. Shujaiya adalah salah satu wilayah yang sebelumnya dinyatakan militer bersih dari Hamas, namun pertempuran kembali terjadi.
Paramedis pada hari Sabtu melaporkan 10 kematian dalam serangan udara terpisah di sebuah rumah di kamp pengungsi Nuseirat.
Kantor pers dan paramedis Hamas mengatakan empat jurnalis yang bekerja untuk media lokal tewas dalam serangan semalam, dan UNRWA mengatakan dua karyawannya tewas.
UNRWA, yang mengoordinasikan sebagian besar bantuan yang dikirim ke Gaza, mengatakan 194 pegawainya tewas dalam perang tersebut.
Serangan ini terjadi saat rencana pembicaraan gencatan senjata sedang disusun. Jumat kemarin, Israel sendiri sudah mengatakan bahwa mereka akan mengirimkan delegasi ke Qatar untuk bicara mengenai gencatan senjata, pekan depan.