Senin, 08 Juli 2024 13:39

Jokowi Sentil Perizinan di Instansi Pemerintah: Sama Saja, Urusnya Ruwet

Joko Widodo
Joko Widodo

Jokowi berharap sinkronisasi regulasi dan penyederhanaan prosedur harus dilanjutkan agar pemerintahan berjalan efektif dan efisien di masa mendatang.

JAKARTA, PEDOMANMEDIA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyentil proses pengurusan izin di instansi pusat maupun daerah. Jokowi menyebutkan, deregulasi sudah banyak dilakukan tetapi pengurusan tetap saja ruwet.

"Walaupun kita tahu deregulasi sudah banyak dilakukan, walaupun debirokratisasi juga sudah banyak dilakukan, namun regulasi yang tidak sinkron masih kita temukan. Prosedur birokrasi yang rumit juga masih banyak di dalam praktik di lapangan," kata Jokowi dalam acara penyerahan LHP LKPP Tahun 2023 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2024).

"'Izin' diganti 'pertimbangan', 'izin' diganti 'rekomendasi', sama saja, mengurusnya ruwet itu. Baik ini di pusat maupun di daerah. Jangan ada yang tepuk tangan," lanjut Jokowi.

Baca Juga

Jokowi meminta reformasi struktural tetap diprioritaskan.

"Hal seperti ini, sekali lagi, prosedur birokrasi yang rumit juga masih ada dalam praktik di lapangan. Hal seperti ini mudah disalahkan dalam pemeriksaan dan menjadi sumber ketakutan bagi aparat pemerintah kita," ujarnya.

"Oleh karena itu, saya berharap reformasi struktural yang telah berjalan penting untuk terus dilanjutkan," lanjutnya.

Jokowi berharap sinkronisasi regulasi dan penyederhanaan prosedur harus dilanjutkan agar pemerintahan berjalan efektif dan efisien di masa mendatang.

"Lanjutkan sinkronisasi regulasi, lanjutkan penyederhanaan prosedur, agar pemerintah berjalan lebih efektif. Agar pemerintah berjalan lebih efisien dan berorientasi pada hasil, bukan pada prosedur," ucapnya.

 

Editor : Muh. Syakir
#Presiden Joko Widodo
Berikan Komentar Anda