Senin, 27 Januari 2025 16:03

Gandeng PPL-Poktan, Polsek Belawa Wajo Siap Wujudkan Percepatan Swasembada Pangan

Penanaman jagung di lahan perkebunan di Lingkungan Laikki, Kelurahan Malakke, Belawa.
Penanaman jagung di lahan perkebunan di Lingkungan Laikki, Kelurahan Malakke, Belawa.

Kata dia, penanaman 1 juta hektare adalah upaya pemanfaatan lahan produktif mendukung percepatan swasembada pangan

WAJO, PEDOMANMEDIA - Polsek Belawa Polres Wajo bersama Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Malakke dan Kelompok Tani Talipu melakukan penanaman jagung di lahan perkebunan untuk program 1 Juta Hektare di Lingkungan Laikki, Kelurahan Malakke, Belawa, Kabupaten Wajo, Senin (27/01/2025). Ini adalah wujud dukungan Polri untuk program percepatan swasembada pangan.

Bhabinkamtibmas Polsek Belawa Briptu Muh Arisandi mengatakan bahwa pengolahan lahan kebun bersama PPL dan kelompok tani, mendukung masyarakat untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan yang tersedia dengan harapan bisa memberikan manfaat ekonomi atau kebutuhan pangan.

"Kegiatan ini juga menjadi sarana pendekatan yang efektif, di mana Bhabinkamtibmas dan warga dapat bekerja sama langsung, mempererat hubungan serta membangun rasa saling percaya. Dengan inisiatif ini, Bhabinkamtibmas turut membantu meningkatkan ketahanan pangan dan meningkatkan perekonomian warga sekitarsekitar," ujar Briptu Arisandi.

Kata dia, penanaman 1 juta hektare adalah upaya pemanfaatan lahan produktif mendukung percepatan swasembada pangan dan merupakan arahan Kapolri dalam rangka implementasi delapan program prioritas yang tergabung dalam Asta Cita Pemerintahan Prabowo-Gibran.

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan menghimbau warga masyarakat apabila ada gangguan kamtibmas.

“Pengolahan lahan ini, di wilayah pedesaan, merupakan arahan Kapolri dengan tujuan mendukung ketersediaan pangan, mengoptimalkan lahan yang tidak produktif, atau memberikan contoh usaha pertanian yang dapat diikuti oleh warga sebagai program prioritas yang tergabung dalam Asta Cita Pemerintahan Prabowo-Gibran,” tutup Briptu Arisandi.

Penulis : Andi Erwin
Editor : Muh. Syakir
Berikan Komentar Anda