Sabtu, 26 Juni 2021 18:16

Polres-Pemkab Torut Gelar Vaksinasi Massal, Sambut HUT Bhayangkara

Salah seorang lansia di Torut saat divaksin.
Salah seorang lansia di Torut saat divaksin.

Kapolres Torut AKBP Yudha Wirajati mengatakan, vaksinasi massal tersebut ditujukan untuk masyarakat umum. Siapa pun ingin divaksin dipersilahkan langsung datang.

TORUT, PEDOMANMEDIA - Kepolisian Resor Toraja Utara bersama Pemkab menggelar vaksinasi massal untuk masyarakat umum, Sabtu (26/6/2021). Kegiatan ini digelar dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75.

Vaksinasi yang digelar di Halaman Mapolres Toraja Utara dengan menyediakan kuota sebanyak 1.000 dosis vaksin Sinovac untuk Masyarakat Kabupaten Toraja Utara.

Dalam pelaksanaan vaksinasi petugas yang teribat sebagai vaksinator yaitu dari Dinas Kesehatan Torut yang dipimpin langsung oleh Kadinkes Elisabeth Zakaria. Personel Polres Torut secara keseluruhan diterjunkan untuk mengamankan dan menertibkan pelaksanaan vaksinasi.

Baca Juga

Kapolres Torut AKBP Yudha Wirajati mengatakan, vaksinasi massal tersebut ditujukan untuk masyarakat umum. Siapa pun ingin divaksin dipersilahkan langsung datang.

"Antusias masyarakat Torut yang ingin melakukan vaksinasi sejauh ini terlihat sangat tinggi, bahkan ada yang rela mengantri sejak pagi tadi," ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa sempat terjadi kerumunan sebelum dimulainya pelaksanaan vaksinasi, namun dengan sigap pihaknya melakukan penertiban dalam hal tetap mengedepankan protokol kesehatan.

"Sekitar pukul 13.30 Wita hingga berita ini diturunkan vaksin sinovac sebanyak 1.000 dosis telah habis terpakai oleh Masyarakat Kabupaten Toraja Utara baik itu dosis pertama maupun dosis kedua," terangnya.

Penulis : Susanna Rulianti
Editor : Jusrianto
#Pemkab Torut #Polres Torut #Vaksinasi Massal
Berikan Komentar Anda