Minggu, 03 Januari 2021 09:32

Pasien Positif Corona di Tator Berkeliaran, Warga Sesalkan Satgas

Ilustrasi
Ilustrasi

Warga Tator bernama AG terkonfirmasi positif Corona. Masyarakat sudah melaporkan keberadaan AG dan berharap agar dia segera ditangani oleh pihak satgas.

TATOR, PEDOMANMEDIA - Seorang warga Lembang Kayuosing, Kecamatan Rembon, Tana Toraja terkonfimasi positif Corona. Namun yang bersangkutan masih bebas berinteraksi dengan warga setempat.

Sampai kemarin, Satgas Penanganan Covid-19 Tator belum melakukan isolasi terhadap pasien. Warga menyesalkan kelambanan satgas.

Hal ini disampaikan salah satu toko Masyarakat Lembang Kayuosing Paulus Pangoanan kepada PEDOMANMEDIA, Minggu (03/01/2021/).

Baca Juga

"Jadi begini ada salah satu masyarakat Lembang Kayuosing di sini, inisial AG umur 30 tahun lebih. Baru dia diisolasi tapi tetap digabung dengan orang yang tidak terinfeksi (Covid -19)," bebernya.

Paulus mengatakan, petugas belum melakukan tindakan protektif. Pasien masih berinteraksi dengan keluarganya.

Menurut Paulus, masyarakat sudah melaporkan keberadaan AG dan berharap agar AG segera ditangani oleh pihak satgas.

"Kami pertayakan kinerja dan keseriusan Satgas Tator. Kok bisa ya mereka tidak tangani. Warga kan khawatir jangan sampai ini yang menyebarkan ke warga lainnya," katanya.

Paulus pun membeberkan kronologi terungkapnya status AG. Menurut dia, pada tanggal 31 Desember 2020 petugas dari Puskesmas Rembon datang ke rumah yang bersangkutan untuk memberitahukan bahwa AG positif Covid-19. Ia terkonfirmasi berdasarkan hasil swab test yang dilakukan di Makale.

"Dan setalah dia swab dia langsung ke kampung karena rumah sakit katanya penuh. Dia juga persiapan mau ke Irian. Kemudian belum ada hasil swab jadi dia ke kampung. Setelah dia berada di kampung kurang lebih 2 hari, hasil swabnya keluar dan dia dinyatakan positif (Covid -19). Tapi petugas hanya datang diberitahu oleh pihak puskesmas bahwa dia positif Covid-19. Tapi tidak dirawat," tuturnya.

Penulis : Andarias Padaunan
Editor : Muh. Syakir
#Satgas Covid-19 Tator #Tator #Pasien Corona
Berikan Komentar Anda
Epaper
Cover Epaper
Populer