Jelang Musda Golkar Makassar, Irianto Ahmad Masifkan Konsolidasi

Konsolidasi yang digelar membahas tentang struktur baru kepengurusan transisi yang akan mengantarkan hingga Musda Golkar Makassar yang direncanakan Februari mendatang.
MAKASSAR, PEDOMANMEDIA - Ketua Pelaksana tugas (Plt) Golkar Makassar Irianto Ahmad makin intensif melakukan konsolidasi kader di Sekretariat Golkar, Rabu (13/1/2021). Hal itu dilakukan menjelang Musyawarah Daerah (Musda) partai Golkar Makassar.
Dalam rapat konsolidasi dihadiri puluhan pengurus partai golkar demisioner, 4 anggota fraksi partai Golkar Makassar minus Apiaty Amin Syam.
Konsolidasi yang digelar membahas tentang struktur baru kepengurusan transisi yang akan mengantarkan hingga Musda Golkar Makassar yang direncanakan pada Februari mendatang.
"Rencananya Kepengurusan transisi yang dibentuk sampai ke tingkat kecamatan dan diutamakan potensi kader yang bakal mengisi struktur organisasi Golkar Makassar," kata Irianto.
Diketahui bahwa Irianto Ahmad diberikan mandat sebagai Plt Ketua Golkar Makassar dan diamanahkan untuk melakukan Musda di makassar.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5