Sabtu, 09 Maret 2024 13:57

Membedah 5 Caleg Peraih Suara Terbanyak di Pileg Bulukumba, Hanya 1 Bukan Pengusaha

5 caleg peraih suara terbanyak di Pileg Bulukumba.
5 caleg peraih suara terbanyak di Pileg Bulukumba.

Dari 5 caleg tersebut, 4 diantaranya adalah pengusaha. Keempatnya yaitu Efhi Wahyudi Masri, H Rijal, Ismail dan Astati Tajuddin. Sedangkan yang bukan pengusaha, hanya Andi Usdar

BULUKUMBA, PEDOMANMEDIA - Kontestasi pemilu legislatif (Pileg) 2024 di Kabupaten Bulukumba, telah selesai. Dari 5 calon anggota legislatif (Caleg) yang meraih suara figur terbanyak, hanya 1 yang bukan pengusaha.

Kalima caleg peraih suara figur terbanyak di Pileg 2024 Bulukumba, yaitu Efhi Wahyudi Masri, H Rijal, Ismail, Astati Tajuddin dan Andi Usdar.

Dari 5 caleg tersebut, 4 diantaranya bertarung di Dapil Bulukumba 2 meliputi Kecamatan Gantarang dan Kindang. Keempatnya yakni H Rijal, Ismail, Astati Tajuddin dan Andi Usdar.

Baca Juga

Dapil Bulukumba 2, memang memiliki DPT, TPS hingga alokasi kursi terbesar diantara 5 dapil yang ada di Bulukumba.

Sementara, Efhi Wahyudi Masri bertarung di Dapil Bulukumba 5 meliputi Kecamatan Bonto Bahari dan Bontotiro. Di dapil ini, disebut-sebut sebagai "dapil sulit". Sebab di dapil ini, jumlah DPT, TPS hingga alokasi kursi paling sedikit diantara 5 dapil yang ada di Bulukumba.

Dari 5 caleg tersebut, 4 diantaranya adalah pengusaha. Keempatnya yaitu Efhi Wahyudi Masri, H Rijal, Ismail dan Astati Tajuddin. Sedangkan yang bukan pengusaha, hanya Andi Usdar.

Berikut 5 caleg peraih suara figur terbanyak di Pileg 2024 Bulukumba yang berhasil dihimpun PEDOMANMEDIA berdasarkan Model D.Hasil pada website KPU Bulukumba:

1. Efhi Wahyudi Masri

Efhi Wahyudi Masri merupakan politikus partai Gerindra. Pria yang lebih akrab disapa Haji Adan itu, sukses meraih suara figur terbanyak di semua dapil atau 5 dapil yang ada di Bulukumba.

Di Pileg 2024, Efhi Wahyudi Masri berstatus sebagai petarung pemula. Ia mengumpulkan 4.898 suara figur dari 5.789 akumulasi suara partai Gerindra.

Caleg nomor urut 2 itu, mengoleksi 4.737 suara di Kecamatan Bonto Bahari dan 525 suara di Kecamatan Bontotiro.

2. H Rijal

Rijal adalah politikus PPP yang berstatus sebagai petahana Anggota DPRD Bulukumba. Di Pileg 2019 lalu, ia sukses menjadi peraih suara figur terbanyak. Namun di Pileg 2024, ia finis sebagai runner-up suara figur di semua dapil.

Rijal mengumpulkan 4.748 suara figur dari 12.681 akumulasi suara PPP. Ia berhasil mengumpulkan 2.259 suara di Kecamatan Gantarang dan 2.489 di Kecamatan Kindang.

Di Pileg 2024, ada 3 petahana partai berlambang Kakbah yang kembali bertarung di Dapil Bulukumba 2. Rijal dihadiahi nomor urut 10.

Meski demikian, Rijal yang juga politisi kelahiran Kindang, membuktikan kekuatannya dengan meraih suara figur terbanyak di internal PPP.

3. Ismail

Ismail atau lebih akrab disapa Ismail Haji Papo merupakan politikus debutan partai Golkar. Di tahun 2024 ini, merupakan tahun pertamanya ikut kontestasi Pileg.

Ismail sukses mengalahkan petahana partai Golkar, Hasri Jaya. Selain itu, ia juga berhasil mengalahkan politikus senior partai Golkar Andi Hamzah Pangki, yang pernah menjabat sebagai ketua DPRD Bulukumba hingga mantan calon bupati Bulukumba.

Meski sebagai petarung pemula, ambisi Ismail untuk menang amat besar. Caleg nomor urut 1 ini, mengumpulkan 3.842 suara figur dengan rincian 2.743 suara di Kecamatan Gantarang dan 1.099 suara Kindang.

Di dapil Bulukumba 2, partai Golkar sukses menjadi jawara dengan meraih 12.984 suara.

4. Astati Tajuddin

Astati Tajuddin juga merupakan caleg partai Golkar dengan nomor urut 3. Ia pun sukses menjadi runner-up di partai Beringin di bawah perolehan suara Ismail.

Tahun 2024, merupakan tahun kedua bagi Astati Tajuddin ikut kontestasi Pileg setelah sebelumnya bertarung di partai Hanura di dapil Ujung Bulu, Ujung Loe dan Bonto Bahari, pada 2014 silam.

Di Pileg 2024, owner Istana Karpet ini mengumpulkan 3.385 suara dengan rincian 2.196 suara di Kecamatan Gantarang dan 1.189 suara di Kecamatan Kindang.

5. Andi Usdar

Andi Usdar atau lebih akrab disapa Bogar adalah mantan kepala desa dua periode di Desa Garuntungan Kecamatan Kindang, tahun 2007-2019. Di tahun 2019, ia kembali ikut bertarung di Pilkades, namun berakhir tumbang.

Tak menjabat kepala desa lagi, Andi Usdar memilih fokus bertani. Hingga akhirnya, ia memutuskan menantang petahana partai Gerindra, Muh Bakti.

Alhasil, mantan aktivis HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Cabang Gowa Raya itu, sukses melampaui perolehan suara sang petahana.

Andi Usdar juga berstatus petarung pemula di Pileg. Ia mengumpulkan 3.299 suara dengan rincian 398 suara di Kecamatan Gantarang dan 2.901 suara di Kecamatan Kindang.

Di dapil Bulukumba 2, akumulasi suara partai Gerindra yaitu 8.130 suara.

Penulis : Saiful
Editor : Muh. Syakir
#Pemilu 2024
Berikan Komentar Anda