Satgas UPT Perbengkelan DPU Makassar Lakukan Overhaul Armada Sampah

Zuhaelsi Zubir menyebuttkan dengan perawatan yang tepat efisiensi operasional dapat ditingkatkan, sekaligus meminimalkan kendala teknis di lapangan.
MAKASSAR, PEDOMANMEDIA - Satuan Tugas (Satgas) UPT Perbengkelan dan Pengelolaan Alat Berat Divisi Mekanik Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar melakukan perbaikan besar (overhaul) pada mesin mobil kendaraan operasional pengangkut sampah di tingkat Kecamatan, Rabu (11/9/2024).
Proses overhaul ini merupakan bagian dari upaya perawatan dan pemeliharaan rutin untuk memastikan kendaraan operasional persampahan tetap dalam kondisi optimal.
“Overhaul ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk memastikan setiap kendaraan pengangkut sampah berfungsi optimal," ujar Kadis PU Makassar, Zuhaelsi Zubir kepada PEDOMANMEDIA, Kamis (12/9/2024).
"Kendaraan yang prima sangat berpengaruh terhadap kelancaran pelayanan kebersihan di tingkat kecamatan, dan kami ingin memastikan bahwa Makassar tetap bersih dan nyaman bagi warganya,” tambahnya.
Zuhaelsi Zubir juga menegaskan bahwa dengan perawatan yang tepat, efisiensi operasional dapat ditingkatkan, sekaligus meminimalkan kendala teknis di lapangan.
Sementara itu kepala UPT Perbengkelan dan Pengelolaan Alat Berat Dinas PU Makassar, M Amin mengatakan jika pihaknya selalu berupaya melakukan perawatan rutin dan perbaikan besar pada kendaraan operasional.
“Kami di UPT Perbengkelan selalu berupaya melakukan perawatan rutin dan perbaikan besar pada kendaraan operasional agar bisa terus berfungsi dengan baik," ujar Amin kepada PEDOMANMEDIA.
"Overhaul ini memastikan kendaraan tetap prima dan siap digunakan kapan saja, sehingga tidak ada gangguan dalam pelayanan pengangkutan sampah,” ungkapnya.
Dengan perbaikan ini diharapkan kendaraan dapat berfungsi lebih efisien dan mendukung kelancaran pelayanan kebersihan di Kecamatan, sehingga kualitas pengelolaan sampah di wilayah tersebut tetap terjaga.