Senin, 05 Oktober 2020 07:31

Kesehatan

Jangan Khawatir Bun, ini Tips Biar Cepat Hamil

Ilustrasi
Ilustrasi

Dalam sebuah riset menunjukkan perempuan yang lebih cepat hamil memiliki tingkat kebahagiaan lebih tinggi. Sebaliknya perempuan yang sulit mendapatkan kehamilan berpotensi memiliki tingkat stres lebih besar.

KEHAMILAN setelah berumah tangga adalah hal paling diimpikan seorang istri. Sebab hamil adalah simbol kesempurnaan perempuan. Dalam sebuah riset menunjukkan perempuan yang lebih cepat hamil memiliki tingkat kebahagiaan lebih tinggi.

Sebaliknya perempuan yang sulit mendapatkan kehamilan berpotensi memiliki tingkat stres lebih besar. Perempuan yang tak pernah hamil juga cenderung rentan dengan tekanan psikis.

Karena itu banyak istri rela menempuh berbagai cara agar cepat hamil. Ternyata dari hasil penelitian kehamilan bisa dipercepat dengan beberapa langkah sederhana. Apa saja? Berikut ini dirangkum dari laman sayangianak.com.

Baca Juga

1. Berhubungan intim di waktu yang tepat.

Langkah pertama yang wajib Bunda lakukan adalah memastikan Bunda dan suami melakukan hubungan intim dalam jumlah yang cukup. Tenang, bukan maksudnya Bunda harus berhubungan setiap hari.

Bahkan menurut dokter kandungan, pasangan disarankan melakukannya setiap dua hari sekali tapi rutin karena hal itu akan memberikan waktu bagi sel sperma agar terbentuk di antara hari-hari itu.

2. Memastikan masa subur dalam sebulan

Tahukah Bunda, dalam sebulan ternyata hanya ada waktu selama enam hari yang dianggap sebagai peluang terbaik wanita untuk mengalami kehamilan. Enam hari tersebut adalah lima hari sebelum terjadi ovulasi dan hari pada saat terjadinya ovulasi tersebut.

Jadi, supaya peluang untuk hamil itu datang, ada baiknya Bunda menghitung dan mengetahui siklus masa subur Bunda sendiri.

Bila kesulitan, Bunda manfaatkan teknologi yang ada. Saat ini, sudah ada banyak gawai yang bisa membantu Bunda seperti aplikasi pelacak atau alat prediksi ovulasi.

Atau Bunda bisa juga mencari tanda-tanda dari tubuh Bunda sendiri. Selain itu, jangan menetapkan target agar cepat hamil meskipun Bunda sangat menginginkannya.

3. Berhenti mengonsumsi pil kontrasepsi

Untuk sebagian perempuan yang pernah menggunakan pil kontrasepsi selama bertahun-tahun lantaran masih menunda kehamilan, sebaiknya hentikan dulu konsumsi pil ini. Di lain sisi, mungkin perlu waktu beberapa bulan agar tidak memengaruhi tubuh Bunda lagi dan proses menstruasi Bunda bisa kembali menjadi normal. Namun pada umumnya, begitu Bunda berhenti menggunakan pil tersebut, Bunda bisa lebih cepat hamil setelah haid.

4. Pahami posisi bercinta yang tepat

Meski tak ada posisi bercinta yang dikatakan terbaik demi memperbesar peluang supaya cepat hamil, tapi tak ada salahnya Bunda untuk mencoba posisi bercinta yang disarankan. Salah satu saran terbaik adalah dengan meletakkan sebuah bantal di bawah pinggul Bunda dan menjaga agar kaki tetap dalam posisi tersebut setelah berhubungan intim dan tetap bertahan seperti itu selama 20 menit atau lebih. Maka hal ini akan mempermudah sel sperma untuk mencapai sel telur yang potensial pada rahim.

Jadi setelah berhubungan intim, sebaiknya tidak buru-buru bangkit dari tempat tidur, namun berbaringlah di sana untuk sementara waktu dengan posisi panggul Bunda miring ke atas .

5. Hindari pelumas

Bun, menggunakan pelumas saat berhubungan intim ternyata dapat mempengaruhi sel sperma dan mempuat proses terjadinya kehamilan jadi lebih sulit. Tahukah Bunda, beberapa merk pelumas bahkan mungkin mengandung agen spermisida, yaitu zat kontrasepsi yang bisa menghancurkan sperma, biasanya berfungsi untuk mencegah kehamilan.

Jadi sebaiknya Bunda melakukan foreplay (pemanasan) yang alami untuk memberikan pelumasan pada bagian intim pasangan.

6. Jagalah kesehatan tubuh

Semakin sehat tubuh dan pikiran Bunda, maka semakin besar pula peluang Bunda untuk menjadi lebih cepat hamil. Untuk itu, usahakan memiliki berat badan yang normal dan ideal, konsumsilah makanan sehat dan diet yang seimbang, kurangi makan garam, banyak makan buah-buahan, konsumsi makan yang kaya akan serat.

Yang tak kalah penting, hindari mengonsumsi makanan olahan seperti daging asap, makanan kalengan, biskuit granola, mie instan, buah-buahan yang dikeringkan, kacang bumbu, snack buah, margarin, dan sebagainya. Hal yang sama juga berlaku bagi pria, bukan hanya bagi wanita yang akan mengandung bayinya, Bunda berdua harus dalam keadaan sehat dan bugar.

7. Berhenti khawatir tentang orgasme

Orgasme adalah puncak kenikmatan dan bagian dari hubungan seks yang memuaskan. Tetapi ketika mencoba untuk hamil, kamu bisa sedikit atau bahkan tidak memperhatikan hal ini.

Kadang-kadang, berspekulasi bahwa orgasme dapat meningkatkan kemampuan untuk menarik lebih banyak sperma ke dalam vagina dan rahim, adalah hal yang belum pasti karena ini merupakan teori yang tidak memiliki bukti ilmiah.

Untuk itu, lebih baik Bunda tetap relaks dan nikmati setiap momen saat bersama suami. Biarkan suami merasakan ketenangan dan dia bisa mengeluarkan sperma hingga nantinya bertemu dengan sel telur.

Editor : Muh. Syakir
#Tips Cepat Hamil #Masa Subur #Kesehatan
Berikan Komentar Anda