LIGA ITALIA: Kuasai Laga, Juventus Malah Tumbang 0-1

Atalanta yang bermain bertahan mampu melepaskan tujuh attempts, satu on goal yang berbuah gol Duvan Zapata di menit ke-28.
TURIN, PEDOMANMEDIA - Juventus menuai hasil minor usai dibekuk Atalanta dengan skor tipis 0-1. Tampil dominan sepanjang laga, pasukan Nyonya Tua tak mampu mengonversi satu pun gol.
Pertandingan Juventua vs Atalanta dihelat di Allianz Stadium, Minggu (28/11/2021) dini hari. Juventus tampil dominan dengan 59 persen ball possesion dan membuat 14 attempts, tapi cuma dua on goal.
Sementara, Atalanta yang bermain bertahan mampu melepaskan tujuh attempts, satu on goal yang berbuah gol Duvan Zapata di menit ke-28.
Skor 1-0 bertahan hingga laga selesai hingga Juventus terdampar di posisi kedelapan klasemen Liga Italia dengan 21 poin. Atalanta menempel ketat Inter Milan di posisi keempat dengan 28 poin, tapi kalah selisih gol.
Juventus yang butuh kemenangan demi mendongrak posisi bermain menyerang sejak menit awal. Federico Chiesa, Alvaro Morata, dan Paulo Dybala dimainkan semua.
Tapi, Atalanta mengancam duluan lewat Zapata yang berhasil menaklukkan Matthijs de Ligt dan Leonardo Bonucci dalam sekali lari, tapi begitu mendekati gawang, finishingnya buruk.
Juventus masih mendominasi permainan tapi beberapa kali upanya selalu gagal. Atalanta yang banyak menunggu di belakang untuk melakukan serangan balik yang berhasil membawa mereka unggul pada menit ke-28.
Berat Djimsiti naik ke depan untuk memberikan umpan terobosan kepada Zapata yang lolos dari jebakan offside. Zapata berlari menuju kotajk penalti dan menaklukkan penjaganya duluan, sebelum menembak kencang ke pojok kiri atas gawang Wojciech Szczesny.
Meski coba membalas, Juventus belum bisa membuat peluang berbahaya hingga akhir babak pertama. Pada babak kedua, jalannya pertandingan tidak berbeda jauh.
Peluang berbahaya hadir di menit ke-60 lewat Winston McKennie yang berlari kencang ke kotak penalti Atalanta. Saat memasuki area tersebut, McKennie mendapat gangguan dari Djimsiti dan bola pun keburu disentuh oleh bek Atalanta itu sebelum diadang Musso.
Lima menit kemudian ada sepakan melengkung dari Adrien Rabiot tapi masih menyamping. Pertandingan makin memanas di 15 menit terakhir ketika tuan rumah masih bernafsu.
Sebab Juventus memainkan Moise Kean dan Federico Bernardeschi secara bersamaan, meski nama kedua baru masuk di pergantian babak.
Peluang demi peluang didapat Juventus, hingga yang paling menyakitkan terjadi di menit ke-95! Dybala sepertinya bakal mencetak gol lewat sepakan bebas di depan kotak penalti, tapi bola menghamtam tiang dan skor 1-0 menutup duel Juventus vs Atalanta.
Susunan pemain
Juventus: Szczesny; Cuadrado, Bonucci, De Ligt, Alex Sandro; McKennie (Kean 64'), Locatelli, Rabiot, Chiesa (Bernardeschi 45'); Dybala, Morata (Kaio Jorge 85")
Atalanta: Musso; Toloi, Demiral, Djimsiti; Zappacosta (Palomino 71'), De Roon, Freuler, Maehle; Pessina (Pasalic 59'); Duvan Zapata, Malinovskyi